Tips Aman Meninggalkan Rumah Saat Mudik Lebaran
Mudik Lebaran adalah momen yang dinanti-nanti bagi banyak orang untuk berkumpul dengan keluarga dan sanak saudara. Namun, meninggalkan rumah dalam waktu yang lama juga berarti meninggalkan rumah tanpa pengawasan. Untuk memastikan rumah Anda tetap aman selama perjalanan mudik, berikut adalah beberapa tips meninggalkan rumah saat mudik lebaran yang bisa Anda simak dan terapkan:
Simpan barang berharga ditempat yang aman
Menyimpan barang berharga di tempat yang aman sangat penting untuk beberapa alasan. Pertama untuk mencegah pencurian, barang berharga seperti perhiasan, uang, sertifikat rumah, dan elektronik merupakan target utama pencuri. Menyimpan barang-barang berharga ditempat yang aman dapat membantu mencegah pencurian.
Jika Anda menyimpan benda berharga di brankas atau safe deposit box, Anda juga dapat mencegah kerusakan akibat kebakaran, banjir, atau bencana alam lainnya yang mungkin dapat terjadi sewaktu-waktu saat Anda pergi mudik. Selain itu akan memberikan rasa tenang, sehingga Anda dapat fokus pada hal lain yang lebih penting selama melakukan perjalanan mudik.
Sebelum meninggalkan rumah pastikan semua pintu dan jendela terkunci dengan baik
Sebelum ditinggal mudik, periksa semua pintu dan jendela rumah, pastikan terkunci dengan baik, termasuk pintu garasi, pintu belakang, dan jendela kecil. Gunakan kunci tambahan seperti grendel, rantai, atau kunci gembok untuk memperkuat keamanan. Anda juga harus memastikan bahwa kunci rumah dalam kondisi baik dan tidak mudah rusak.
Selain untuk mencegah pencurian, mengunci rapat-rapat rumah Anda juga dapat mencegah kerusakan yang diakibatkan cuaca buruk seperti angin kencang atau hujan deras selama Anda dan keluarga meninggalkan rumah untuk mudik.
Matikan semua perangkat elektronik saat mudik lebaran dan cabut kabelnya
Mematikan semua perangkat elektronik dan mencabut kabelnya adalah langkah sederhana dan efektif untuk menghemat energi, mencegah kebakaran, dan melindungi perangkat elektronik terus menyala ketika Anda mudik ke kampung halaman.
Matikan semua perangkat elektronik, termasuk TV, komputer, lampu, dispenser, dan peralatan elektronik lainnya. Kemudian cabut kabel semua perangkat elektronik dari stopkontak. Beberapa perangkat elektronik, seperti TV dan konsol game, masih menggunakan daya meskipun dimatikan. Pastikan untuk mencabut kabelnya untuk benar-benar mematikannya.
Tutup semua keran air dan matikan gas
Tips aman saat mudik lebaran berikutnya yakni dengan memastikan semua keran air di rumah Anda tertutup rapat, termasuk keran air di dapur, kamar mandi, dan taman. Kebocoran air dapat menyebabkan kerusakan parah pada rumah Anda, seperti banjir, genangan air, dan kerusakan struktural.
Setelah itu jangan lupa matikan gas di meteran gas, atau cabut selang regulator kompor untuk mencegah kebocoran gas. Periksa sambungan pipa air dan gas untuk memastikan tidak ada yang bocor. Jika Anda tidak yakin bagaimana cara menutup keran air atau mematikan gas, mintalah bantuan kepada ahlinya.
Bersihkan rumah dan halaman dari sampah dan barang-barang yang mudah terbakar
Bersihkan semua ruangan di rumah Anda dari sampah, debu, dan barang yang tidak terpakai. Kemudian bersihkan halaman dari sampah, daun kering, dan ranting-ranting pohon.
Singkirkan benda-benda yang mudah terbakar seperti kertas, kardus, dan kain bekas. Buang sampah tersebut pada tempatnya dan pilah sampah yang dapat didaur ulang. Anda juga harus memastikan untuk menggunakan tempat sampah yang terbuat dari bahan yang tidak mudah terbakar. Langkah-langkah tersebut bermanfaat untuk mencegah kebakaran, menjaga kebersihan, serta meningkatkan kualitas hidup Anda dan keluarga.
Beritahu tetangga atau kerabat terpercaya jika Anda akan mudik ke kampung halaman
Memberitahu tetangga atau kerabat yang dipercaya bahwa Anda akan mudik merupakan langkah penting untuk meningkatkan keamanan rumah. Bahkan baiknya Anda juga lapor kepada RT RW dan petugas keamanan bahwa Anda akan mudik serta berikan informasi kapan akan kembali. Mintalah mereka untuk membantu mengawasi rumah yang kosong saat Anda mudik libur lebaran. Jika rumah tidak memiliki lampu otomatis, Anda juga dapat meminta bantuan untuk sekedar menyalakan lampu teras ketika malam tiba.
Berikan informasi kepada mereka tentang siapa yang akan mengurus dan menjaga rumah saat Anda pergi. Berikan nomor kontak Anda kepada mereka sehingga mereka dapat menghubungi jika diperlukan. Orang-orang disekitar rumah atau kerabat dapat membantu jika terjadi keadaan darurat, seperti kebocoran air atau kebakaran.
Pastikan tanaman di rumah mendapatkan cukup air
Anda dapat melakukan tindakan perawatan terhadap tanaman sebelum dan saat mudik. Sebelum mudik, siram tanaman Anda dengan air yang cukup dan pastikan tanahnya basah kuyup. Kemudian pindahkan tanaman ke tempat yang teduh dan tidak terkena sinar matahari langsung. Hal ini untuk mengurangi penguapan air dari tanah.
Sebaiknya gunakan media tanam yang porous seperti campuran tanah, sekam bakar, dan cocopeat. Media tanam yang porous dapat menyimpan air dengan baik dan membantu menjaga kelembaban tanah. Anda juga harus memastikan pot tanaman memiliki drainase yang baik untuk mencegah air menggenang dan menyebabkan akar tanaman membusuk.
Saat mudik, Anda bisa meminta bantuan ART, kerabat, atau teman untuk menyiram tanaman rumah selama mudik. Untuk opsi lain, Anda dapat mencoba menggunakan sistem penyiraman otomatis seperti drip irrigation atau wicking bed. Anda juga dapat menggunakan hydrogel untuk membantu menjaga kelembaban tanah. Hydrogel merupakan kristal yang dapat menyerap air dan melepaskannya secara perlahan ke tanah.
Pasang CCTV agar lebih aman meninggalkan rumah saat mudik
Memasang CCTV saat mudik dapat memberikan berbagai manfaat yang signifikan. Pertama-tama, CCTV dapat berperan sebagai sistem keamanan yang efektif untuk memantau kondisi rumah secara real-time dari jarak jauh melalui aplikasi ponsel pintar. Hal ini memberikan rasa tenang dan kepercayaan bahwa rumah Anda terjaga dengan baik selama Anda tidak berada di sana.
Selain itu, keberadaan CCTV juga dapat mencegah tindakan kriminal seperti pencurian atau perusakan properti, karena kehadiran kamera pengawas dapat menjadi penghalang bagi pelaku kejahatan potensial.
Hati-hati dalam membagikan informasi pribadi di media sosial saat libur lebaran
Sangat penting untuk berhati-hati saat membagikan informasi pribadi di media sosial ketika sedang pergi dari rumah untuk mudik lebaran. Saat Anda membagikan informasi tentang rencana perjalanan atau lokasi di media sosial, Anda secara tidak sengaja memberikan informasi kepada orang lain tentang kapan rumah Anda kosong dan menjadi rentan terhadap tindakan kriminal seperti pencurian.
Oleh karena itu, hindari memposting informasi yang terlalu spesifik tentang rencana perjalanan Anda atau berbagi foto-foto lokasi yang menunjukkan bahwa rumah Anda sedang kosong. Lebih baik untuk menunggu hingga Anda kembali dari perjalanan untuk membagikan pengalaman tersebut. Selalu ingat untuk memprioritaskan keamanan pribadi dan keamanan rumah ketika menggunakan media sosial.
Bersihkan talang air dan saluran pembuangan saat mudik
Membersihkan talang air dan saluran pembuangan sebelum mudik adalah tindakan preventif yang penting untuk mencegah masalah yang bisa timbul ketika Anda pergi dari rumah dalam jangka waktu yang lumayan lama. Talang air yang tersumbat oleh daun, sampah, atau kerak dapat menyebabkan genangan air yang berpotensi merusak atap dan dinding rumah.
Selain itu, saluran pembuangan yang tersumbat dapat menyebabkan air menggenangi halaman atau bahkan memasuki rumah jika hujan turun, menyebabkan kerusakan struktural dan masalah kelembaban yang serius. Dengan membersihkan talang air dan saluran pembuangan sebelum mudik, Anda dapat mengurangi risiko kerusakan akibat genangan air dan dapat pergi dari rumah dalam kondisi yang lebih aman.
Demikian tips mudik aman meninggalkan rumah untuk mudik lebaran yang bisa Anda coba. Ingatlah bahwa persiapan yang matang sebelum berangkat dapat membuat perjalanan Anda lebih lancar serta memastikan rumah tetap aman selama bepergian. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang akan melakukan perjalanan mudik, dan selamat menikmati momen berkumpul dengan keluarga dan sanak saudara di Hari Raya Idul Fitri yang suci.